Sosialisasi ketentuan Siaga dan Emis Tahun 2024

 





Siaga Pendis dan Emis 4.0 sudah dibuka untuk sinkronisasi data integrasi. Hal ini dilakukan untuk aktivasi status mengajar tahun 2023/2024 di aplikasi siaga pendis. Sinkronisasi data siaga pendis dan Emis 4.0 dilakukan agar data menjadi padan 100 persen.

Langkah Update data siaga pendis ke emis 4.0 adalah sebagai berikut:

Pertama, Silahkan masuk ke akun siaga pendis, kemudian Klik "personal", lalu klik tombol "CEK DATA Dapodik/EMIS 4.0", lalu kalau kesamaaan nama sudah 100% maka silahkan klik tombol "SIMPAN DATA INTEGRASI".

Kedua, Setelah itu silahkan pindah ke menu jadwal dan tugas, silahkan input jadwal seperti biasanya di awal semester 2023/2024 download dan unggah kembali kemudian ajukan verval supaya status SIAGAnya aktif.

Ketiga, Isi jadwal dan tugas GPAI secara manual bisa dilakukan s.d Desember 2023 karena kebijakan pusat agar pencairan TPG tidak terhambat. Sedangkan mulai Januari 2024 akan murni diambilkan data jadwalnya bagi GPAI dari DAPODIK.
Jika Anda ingin melihat hasil integrasi data Jadwal Mengajar dan Tugas Tambahan pada Dapodik/EMIS 4.0, silakan klik "Lihat Jadwal Mengajar dan Tugas Tambahan Dapodik/EMIS 4.0" dengan ketentuan data personal dan satminkal anda sudah berhasil terintegrasi dengan Dapodik/EMIS 4.0.

Meskipun integrasi jadwal Dapodik dan Emis ke siaga pendis masih bulan Januari yang perlu diperhatikan bagi bapak/ibu GPAI adalah melakukan update data kesesuaian di aplikasi Dapodiknya. Oleh karena itu bapak/ibu guru PAI silahkan pantau update data Dapodiknya juga.

Sebagai bukti bahwa Dapodik anda sudah di update baik jadwal pembelajaran maupun tugas tambahan silahkan minta print out data personal GTK Dapodik anda melalui operator sekolah.

Jika masih terdapat kesalahan data silahkan perbarui terlebih dahulu data anda melalui tombol perbarui data profil. Selamat mengerjakan semoga tidak ada kendala.

Komentar

Lebih baru Lebih lama