Meningkatkan Kualitas Hidup dengan Sholat oleh H. Haerul Anam, S.Pd.I, Gr

 

Tadabbur Ramadhan 1445 H



Pada kesempatan ini, marilah kita bersyukur kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala dengan ucapan Hamdalah, "Alhamdulillahirobbilalamin", semoga kita termasuk hamba-hamba Allah yang bersyukur dan bisa memanfaatkan nikmat yang sudah Allah berikan untuk hal-hal yang positif.


Kedua, marilah kita bershalawat, "Allahumma sholli ala sayyidina Muhammad", semoga kita semua mendapat syafaatnya dan bisa bersama baginda Rasul di surganya Allah Subhanahu wa Ta'ala.


Kaum muslimin dan muslimat, rahimakumullah.

Izinkan saya pada kesempatan ini menyampaikan tausiyah singkat terkait dengan menggapai kehidupan bahagia di dunia dan akhirat dengan memperbaiki kualitas dan kuantitas ibadah kita, terutama sholat. Alhamdulillah, pada kesempatan ini Allah sudah mengabulkan doa kita yang kita panjatkan ketika bulan Rajab dan bulan Sya'ban.. Kita meminta keberkahan kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala, dan sekarang kita sudah berada di bulan Ramadhan. 


Kesempatan ini tidak boleh kita lewatkan begitu saja, dan tentunya bisa kita manfaatkan untuk menggapai kehidupan bahagia di dunia dan akhirat. Bagaimana caranya? Pertama-tama, marilah kita perbaiki sholat, baik secara kualitas maupun kuantitas. Sholat adalah salah satu hal yang paling penting dari perintah Allah. Saking pentingnya perintah sholat ini langsung diterima oleh baginda Rasul dari Allah tanpa perantaraan malaikat.


Pada kesempatan yang mulia ini, marilah kita berusaha untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas sholat kita. Kita bisa mulai dengan memperbaiki awal buat sholat kita, berusaha untuk melaksanakan sholat lima waktu dalam keadaan berjamaah di awal waktu, dilaksanakan dengan khusyuk, tanpa menunda-nunda. Kita juga harus fokus, hadirkan diri dan pikiran kita benar-benar sedang menghadap Allah Subhanahu Wa Ta'ala.


Kemudian, untuk meningkatkan kualitas sholat kita, marilah kita tambahi dengan melaksanakan sholat-sholat sunnah. Ada banyak sholat sunnah yang bisa kita lakukan, seperti sholat Dhuha, sholat Witir, tahajud, dan sholat sunnah khusus di bulan Ramadan. Dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas sholat kita, Insya Allah kehidupan bahagia akan kita raih.


Selengkapnya simak video youtube berikut:


Disampaikan oleh H. Haerul Anam, S.Pd.I, Gr (SMP Sains Tebuireng)


Editor: Suci A/Tim IT

Komentar

Lebih baru Lebih lama