Menjaga Lisan Selama Bulan Ramadhan Oleh Nurul Hidayah

 

Tadabbur Ramadhan 1445 H



Alhamdulillah, dengan ucapan syukur kepada Allah SWT, mari kita sama-sama mengingat pentingnya menjaga lisan kita. Lisan merupakan salah satu aspek penting dalam menjaga hubungan kita dengan Allah dan sesama manusia. Sebuah peringatan yang kita perlu selalu ingat adalah betapa pentingnya menjaga lisan kita dari menyakiti atau menimbulkan kejelekan kepada orang lain.


Di zaman modern ini, "setan gepeng" alias handphone bisa menjadi media untuk gosip. Gossiping atau menggosip tentang orang lain dengan mudah dapat dilakukan melalui media sosial atau pesan singkat. Meskipun tidak melalui mulut kita, tapi jari-jari kita yang mengetik juga dapat menjadi sumber fitnah atau kejelekan.


Imam Ghazali mengatakan, "Bahasa adalah cermin hati." Dengan kata lain, kualitas perkataan yang kita keluarkan mencerminkan kualitas batin dan kepribadian kita. Oleh karena itu, di bulan suci ini, mari kita berlomba-lomba untuk melakukan perbaikan, termasuk menjaga lisan dan perilaku kita.


Semoga Allah SWT memberikan Hidayah kepada kita semua dan memberikan penjagaan agar kita selalu bisa menjaga kualitas lisan dan perilaku kita. 


Selengkapnya simak video youtube berikut


Disampaikan oleh Ustadzah Nurul Hidayah, S.Pd.I (Guru PAI SMP Ahmad Yani)

Editor: Suci A/Tim IT

Komentar

Lebih baru Lebih lama